Perhimpunan INTI dan Shinta Nuriyah Abdurahhman Wahid Berbuka Puasa Bersama Anak Yatim, Kaum Dhuafa dan Disabilitas
Romfamedia.co.id, Bogor – Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) mengadakan acara Buka Puasa Bersama DR. (HC). Shinta Nuriyah Abdurahhman Wahid, M.Hum., sebagai pembuka acara “Sahur Keliling 2025” di Bank BJB cabang Cibinong, Bogor – Jawa Barat. pada Senin (03/03/2025).
Acara yang didukung oleh Yayasan Puan Amal Hayati, Bank BJB, dan PT. Bara Rezeki Mulia ini menghadirkan ratusan ibu, anak yatim, tunanetra dan kaum dhuafa untuk mendengarkan tausyiah dan berbuka puasa bersama dengan istri Presiden Republik Indonesia ke-4.
Wakil Ketua Umum Perhimpunan INTI bidang Sosial dan CSR Anna Hartawan yang menjadi Koordinator Acara menyampaikan suatu kehormatan bagi Perhimpunan INTI dapat menjadi pembuka rangkaian acara “Sahur Keliling 2025”.
Sahur Keliling adalah sebuah kegiatan yang digagas Shinta Nuriyah Wahid, berkeliling ke daerah mendengarkan permasalahan rakyat kecil di Indonesia dan mencoba mencari solusi terbaik untuk permasalahan itu. Tahun 2025 ini mengangkat tema “Pangkat dan Jabatan Belum Tentu Membuatmu Bahagia, Namun Iman dan Taqwa Akan Mengantarkanmu Menuju Surga”.
Ketua Umum INTI Teddy Sugianto dalam sambutannya menyampaikan acara Buka Puasa Bersama ini diadakan berangkat dari keinginan untuk berbagi di bulan suci Ramadhan. “Semoga kita semua diberkahi iman dan taqwa untuk menjalani hidup yang bermanfaat bagi sesama,” kata Teddy.
Tampak hadir Bupati Bogor Rudy Susmanto, Wakil Bupati Ade Ruhandi, Sekda Ajat Rohmat Jatnika, Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, Dandim 0621 Letkol Inf. Hendar Tri Wahono, Sekretaris FKUB Kab. Bogor Asep Saefudin beserta segenap tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Sementara dari Bank BJB hadir Direktur Utama Yuddy Renaldi, Direktur IT C Transaction Banking Rio Lanasier, Pimpinan Wilayah Mohammad Mufti, dan Pimpinan cabang Cibinong Budi Jamaludin.
Sedangkan dari Perhimpunan INTI hadir Wakil Ketua Umum Lexyndo Hakim dan Kendro Setiawan. Bendahara Umum Esty Lawrence serta Sekjen Candra Jap dan Wakil Jenny Majo. Hadir pula Ketua Dewan Pakar yang juga Ketua Umum Majelis Tinggi Agama Khonghucu Indonesia (MATAKIN) Budi S. Tanuwibowo, Dewan Pakar Ulung Rusman, Wakil Ketua PINTI Pusat Marliana Lie, dan Ketua Gema INTI DKI Jakarta Vicky Florencego.
Acara dimeriahkan dengan atraksi grup barongsai Jin Long, penampilan seniman Iwenk Fals yang membawakan Shalawat Yalal Wathon, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dan pemberian santunan kepada kaum dhuafa.(*/red).
Humas INTI Pusat