Inflasi, Stunting, dan Kemiskinan berhasil di kendalikan Pemko Tanjungpinang
Romfamedia.co.id, Tanjungpinang– Pemerintah Kota Tanjungpinang telah menunjukkan kinerja maksimal dalam mengendalikan inflasi, serta menurunkan angka stunting dan kemiskinan.
Melalui berbagai langkah strategis, termasuk operasi pasar dan program pangan murah, serta upaya penanganan stunting dan kemiskinan, Pemko Tanjungpinang berhasil meraih capaian positif.
Dalam klarifikasi yang disampaikan oleh Kadiskominfo Tanjungpinang, Teguh Susanto,ST, inflasi di Tanjungpinang pada bulan Januari 2024 mencapai 0,37%, di atas rata-rata nasional. Namun, melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) yang dipimpin langsung oleh Sekda Kota Tanjungpinang, Pemko Tanjungpinang telah mengambil langkah serius dalam mengatasi masalah ini.
Selain itu, berdasarkan data survey sosial ekonomi BPS, angka kemiskinan di Tanjungpinang turun dari 9,85% pada tahun 2022 menjadi 7,95% pada tahun 2023. Sedangkan angka stunting juga mengalami penurunan signifikan dari 18% menjadi 15,7% dalam kurun waktu yang sama.
Penjabat (P.j) Wali Kota Tanjungpinang, Hasan,S.Sos, menyatakan bahwa penanganan inflasi, stunting, dan kemiskinan merupakan prioritas utama.
Dengan alokasi dana sebesar Rp.17,5 miliar melalui Dana Insentif Daerah, Pemko Tanjungpinang telah meluncurkan berbagai program untuk intervensi pengendalian harga bahan pokok, rehab rumah tidak layak, serta program padat karya untuk pengendalian banjir.
Melalui upaya terintegrasi dan sinergi antara berbagai pihak, Pemko Tanjungpinang membuktikan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta menciptakan kondisi ekonomi yang stabil dan berkelanjutan.(Red).